Quantcast
Channel: Cakrawala Susindra | Catatan dan Opini Momblogger Indonesia
Viewing all articles
Browse latest Browse all 760

Wisata Jawa Timur - 5 Rekomendasi Destinasi Wisata Jawa Timur

$
0
0
Provinsi Jawa Timur kerap kali dijadikan pilihan oleh para wisatawan untuk menghabiskan waktu liburan mereka. Hal ini tentu saja dikarenakan berbagai atraksi menarik yang tersedia di Jawa Timur. Buat kamu yang masih galau memilih destinasi untuk berlibur, berikut 5 rekomendasi destinasi wisata Jawa Timur!




Yuk kita simak list-nya!


1. Gunung Bromo

Gunung yang terletak di Jawa Timur ini merupakan kawasan wisata terkenal di Jawa Timur. Gunung yang terletak di 4 kabupaten ini selalu dipadati wisatawan domestik maupun mancanegara. Tentu saja hal ini dikarenakan keindahan dan atraksi menarik yang tersaji.


pemandangan pananjakan di gunung bromo
Pananjakan, Bromo, Foto dari Trip Advisor.

Salah satu spot yang paling sering dikunjungi adalah “penanjakan”, di sini kamu bisa menyaksikan keindahan matahari terbit. Selain itu, wisata gunung Bromo juga menyajikan tempat-tempat menarik lainnya seperti Pasir Berbisik, Pura Luhur Poten, Bukit Teletubbies, dll.


2. Jatim Park

Ikon wisata yang terletak di Kota Batu Malang ini merupakan salah satu destinasi wisata andalan Jawa Timur. Secara general, Jatim Park terdiri dari 3 kawasan wisata yaitu Jatim Park 1, 2, dan 3.


jatim park untuk wahana wisata apa
Jatim Park 1. Seumber foto dari airport.id


Jatim Park 1 merupakan amusement park yang menyajikan berbagai macam wahana permainan yang edukatif dan menghibur. 

Jatim Park 2 merupakan sebuah kebun binatang dengan berbagai koleksi satwa. 
Jatim Park 3 menyajikan berbagai atraksi bertemakan dinosaurus. Lengkap bukan?


3. Gua Gong Pacitan

Gua yang terletak di daerah Pacitan ini di gadang-gadang sebagai salah satu gua terindah se-Asia Tenggara. Tidak heran Gua Gong menjadi salah satu tempat wisata Jawa Timur terpopuler.

Penampakan luar gua ini terlihat biasa seperti gua pada umumnya. Namun, ketika kamu masuk ke dalam gua kamu akan terpukau dengan keindahan gua ini. Formasi stalaktit dan stalakmit serta kombinasi lampu warna-warni membuat gua ini terlihat sangat menawan.


4. Taman Nasional Baluran

Tempat wisata yang berada di kabupaten Situbondo ini juga disebut sebagai Africa Van Java. Cocok untuk kamu yang ingin menjelajahi wisata lokal rasa internasional. Inilah yang membuat Taman Nasional Baluran masuk dalam kategori objek wisata ternama di Jawa Timur.

Kawasan ini merupakan kawasan dengan ekosistem asli yang dilindungi. Sehingga di tempat ini terdapat banyak berbagai macam satwa liar yang dilindungi. Perjalanan pastinya sangat menyenangkan. Selain itu kamu juga bisa menikmati kecantikan Evergreen Forest yang berada di kawasan taman nasional ini.


taman nasional baluran
Taman nasional Baluran. SUmber foto dari goodnewsfromindonesia.id


5. Gili Labak

List yang terakhir ini sempurna bagi kamu yang menyukai wisata pantai. Gili Labak merupakan pulau kecil yang tepatnya berada di sebelah timur pulau Madura. Pulau ini dihiasi dengan pantai yang indah nan jernih dan juga pasir putihnya yang bersih. Tak heran jika pulau ini menjadi destinasi favorit di Jawa Timur.

Tentu saja di pulau ini kamu bisa menikmati pemandangan aneka biota laut dengan melakukan snorkeling. Selain itu, untuk pelancong backpacker, kamu juga bisa mendirikan tenda di tepi pantai. Tidur ditemani dengan deburan ombak bisa menjadi healing yang menyenangkan bukan?

Liburan memang paling nyaman membawa kendaraan sendiri, apalagi kalo destinasi kamu lebih dari satu seperti list di atas. Untuk menunjang kenyamanan saat berwisata kamu bisa rental mobil melalui situs, ikuti langkahnya dan kamu sudah bisa mendapatkan mobil yang nyaman untuk berlibur.

Itulah 5 rekomendasi destinasi wisata Jawa Timur. Jadi kamu sudah gak perlu bimbang lagi memilih objek wisata di Jawa Timur. Jangan lupa share artikel ini di sosial media kamu ya, biar bisa kodein teman, keluarga atau partner kalian untuk berwisata di Jawa Timur.

Viewing all articles
Browse latest Browse all 760

Trending Articles